Iklan

Wakil Bupati Simalungun Hadiri Pelantikan Pengurus Kwarda Sumut, Pramuka Didorong Perkuat Peran Dalam Pencegahan Narkoba.

gasstamnews.com
Sabtu, 22 November 2025 | 22:31 WIB Last Updated 2025-11-22T15:31:58Z


SIMALUNGUN (GASSTAMNEWS.COM)-Wakil Bupati Simalungun, Benny Gusman Sinaga, mewakili Bupati menghadiri acara pelantikan Pengurus Kwartir Daerah (Kwarda) Gerakan Pramuka Sumatera Utara (Sumut) periode 2025–2030, berlangsung di Aula Raja Inal Siregar, Kantor Gubernur Sumut.Sabtu (22/11/2025). 


Pelantikan Kwarda Sumut dihadiri berbagai tokoh penting daerah dan nasional dipimpin oleh Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka, Budi Waseso yang secara resmi melantik Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Muhammad Bobby Afif Nasution sebagai Ketua Majelis Pembimbing Daerah (Kamabida) Pramuka Sumut.

 

Setelah pelantikan Kamabida Sumut, langkah berikutnya adalah pelantikan pengurus Kwarda Sumut periode baru, yaitu Dikky Anugerah Panjaitan sebagai Ketua Kwarda, Bobby Indra Prayoga sebagai Sekretaris, Syafrizal Syah sebagai Bendahara, serta Usman Effendy Sitorus sebagai Ketua Lembaga Pemeriksa Keuangan Kwartir Sumut. 


Kehadiran Wakil Bupati Simalungun, Benny Gusman Sinaga, menunjukkan dukungan Pemerintah Kabupaten Simalungun terhadap upaya penguatan peran Pramuka dalam pembinaan generasi muda dan pencegahan narkoba di Sumatera Utara.

 

Dalam sambutannya, Budi Waseso menegaskan posisi penting Pramuka sebagai benteng karakter generasi muda di tengah ancaman narkoba dan perilaku menyimpang yang semakin meningkat. 


Budi menyatakan bahwa Pramuka harus berperan sebagai gerakan moral yang membentuk generasi unggul dan berdaya saing. “Generasi yang kita siapkan adalah generasi unggul. Kalau tidak unggul berarti emas palsu. Pramuka adalah salah satu instrumen untuk menangkal hal-hal yang dapat merusak generasi muda Indonesia".Tegasnya

 

Sementara itu, Kamabida Sumut, Muhammad Bobby Afif Nasution menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah daerah, Organisasi Kepemudaan dan Pramuka dalam memberantas penyalahgunaan narkoba. 


Kamabida Sumut berharap melalui gerakan Pramuka yang masif, Anak-anak dapat dicegah terjerumus narkoba yang menjadi tantangan bersama dalam menuju Indonesia Emas 2045.


Wakil Bupati Simalungun, Benny Gusman Sinaga menyampaikan apresiasi atas pelantikan pengurus baru dan berharap Pramuka terus memperkuat perannya di berbagai kabupaten dan kota termasuk Simalungun. 

Wakil Bupati juga menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Simalungun siap bersinergi dengan Kwarda Sumut untuk pembinaan karakter,Disiplin,Kepedulian sosial generasi muda serta menjadikan pemberantasan narkoba sebagai prioritas bersama.


Acara ini juga dihadiri oleh Ketua DPRD Sumut, Erni Ariyanti Sitorus, Wakil Gubernur Sumut Surya, Forkopimda Sumut, jajaran Kwartir Nasional serta kepala daerah dari berbagai kabupaten dan kota di Sumatera Utara.


(Red)

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Wakil Bupati Simalungun Hadiri Pelantikan Pengurus Kwarda Sumut, Pramuka Didorong Perkuat Peran Dalam Pencegahan Narkoba.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Trending Now

Iklan